ANALISIS KEMAMPUAN GURU BAHASA INDONESIA DALAM MENGAPLIKASIKAN KETERAMPILAN DASAR MENGAJAR DI SLTP DAN SLTA KOTA SEMARANG

Ngatmini, - and Larasati, - and Wismanto, Agus and Anshori K, Latif (2016) ANALISIS KEMAMPUAN GURU BAHASA INDONESIA DALAM MENGAPLIKASIKAN KETERAMPILAN DASAR MENGAJAR DI SLTP DAN SLTA KOTA SEMARANG. UNIVET PRESS.

[img] Text
proseding pibsi.pdf

Download (1MB)

Abstract

Uji Kompetensi Guru yang sejatinya dapat mengukur kompetensi guru, ternyata belum mampu menjadi tolok ukur kualitas profesionalitas guru. Penelitian ini bertujuan mengungkap kemampuan guru bahasa Indonesia dalam mengaplikasikan keterampilan dasar mengajar di SLTP-SLTA Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan populasi penelitian berupa guru-guru bidang studi Bahasa Indonesia SLTP dan SLTA di kota Semarang yang diambil melalui teknik purposive sampling (sampel bertujuan). Teknik pengumpulan data melalui rekaman guru mengajar dan dokumen berupa RPP. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai kelulusan kemampuan guru Bahasa Indonesia jenjang SLTP dan SLTA Kota Semarang dalam mengaplikasikan keterampilan dasar mengajar rata-rata adalah C (cukup), sebanyak 59%. Secara rinci keterampilan tersebut dengan rentang nilai 1- 5 meliputi keterampilan mengelola kelas, 3,73, keterampilan menjelaskan 3,62, keterampilan bertanya sebesar 3,56, keterampilan membimbing diskusi, 3,50, keterampilan mengadakan variasi 3,48, keterampilan memberikan penguatan 3,18, keterampilan membuka pelajaran 2, 81, dan keterampilan menutup pelajaran 2,31. Jika dibandingkan dengan kriteria uji kompetensi guru, kemampuan guru pada penelitian ini sudah melewati batas minimal 55. Namun, UKG hanya untuk pemetaan guru dalam rangka penentuan tingkat pelatihan. Disimpulkan bahwa kemampuan guru bahasa Indonesia dalam mengaplikasikan keterampilan dasar mengajar dengan skor nilai C. Kata Kunci: Keterampilan Dasar Mengajar, guru bahasa Indonesia

Item Type: Other
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: dosen upgris semarang
Date Deposited: 27 Aug 2018 04:46
Last Modified: 27 Aug 2018 04:46
URI: http://eprints.upgris.ac.id/id/eprint/473

Actions (login required)

View Item View Item