KINERJA PENGENDALI PID TK4S-T4SN PADA MOTOR POMPA SUBMERSIBLE DENGAN KAPASITOR START DAN RUN

Kusmantoro, Adhi (2016) KINERJA PENGENDALI PID TK4S-T4SN PADA MOTOR POMPA SUBMERSIBLE DENGAN KAPASITOR START DAN RUN. In: SCIENCE AND ENGINEERING NATIONAL SEMINAR 2 (Quantum Technology For Better Future Eco Friendly Manufacturing Design and Contruction Method).

[img] Text
PROCEEDING SENS 2016.pdf

Download (3MB)

Abstract

Pompa submersible banyak digunakan pada sumur artetis untuk kapasitas rumah tangga menggunakan motor induksi satu fasa. Motor induksi mempunyai banyak kelebihan dari segi teknis dan segi ekonomis. Pada motor dengan daya yang besar akan menyebabkan jatuh tegangan yang besar pula dan berpengaruh pada kualitas daya listrik yang digunakan. Untuk mengatasi kekurangan motor induksi adalah menggunakan metode pengasutan. Dengan arus starting yang lebih rendah, maka jatuh tegangan jaringan listrik tidak terlalu besar sehingga kualitas daya listrik menjadi lebih baik serta memperpanjang usia motor. Pengendali PID sangat luas penggunaanya di industri sampai dengan sekarang. Pengendali ini mempunyai tanggapan yang sangat cepat tetapi overshoot juga sangat besar. Pengendali PID dapat diaplikasikan pada pengaturan pompa submersible. Parameter dalam pengendali PID konvensional biasanya tetap selama bekerja, tetapi kelemahannya pengendali PID menjadi tidak efisien untuk mengendalikan sistem jika ada gangguan yang tidak diketahui atau berada pada lingkungan yangberubah. Terdapat banyak metode untuk menentukan parameter pengendali PID, sehingga diperoleh tanggapan sistem yang sesuai. Dalam penelitian ini digunakan pengendali TK4S-T4SN untuk mengatur parameter PID yang tepat, pada pengendalian motor pompa submersible satu fasa. Dari hasil penelitian terlihat pengendali PID memberikan arus starting yang lebih rendah jika dibandingkan pengendali tanpa PID, yaitu 10 A dalam waktu 1,4 detik.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Depositing User: dosen upgris semarang
Date Deposited: 27 May 2024 12:34
Last Modified: 27 May 2024 12:34
URI: http://eprints.upgris.ac.id/id/eprint/3288

Actions (login required)

View Item View Item