KAJIAN LIMA HARI KERJA DI UNIVERSITAS PGRI SEMARANG

Kusdaryani, Wiwik and Widodo, Suwarno and Sumastuti, Efriyani and Prastiyo Hadi, Dwi (2017) KAJIAN LIMA HARI KERJA DI UNIVERSITAS PGRI SEMARANG. -.

[img]
Preview
Text
Laporan akhir 5 hari kerja-Nov 2017.pdf

Download (757kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan 5 hari kerja di Universitas PGRI Semarang. Secara khusus tujuan penelitian adalah untuk menganalisis keuntungan penerapan 5 hari kerja di Universitas PGRI semarang dan persepsi dosen, karyawan dan mahasiswa pada penerapan 5 hari kerja di Universitas PGRI Semarang. Analisis data dilakukan secara deskriptif analitik, menganalisis keuntungan dan kerugian penerapan 5 hari kerja dilakukan secara kuantitatif, dengan analisis Benefit Cost dari data keuangan, kualitatif, dengan analisis SWOT dan menganalisis persepsi dosen, karyawan dan mahasiswa dilakukan dengan wawancara dan menyusun kuesioner. Hasil wawancara dirumuskan menggunakan analisis deskriptif dan Uji independent sample t test dengan software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan lima hari kerja untuk dosen tidak akan mengganggu kinerja Tri Darma Perguruan Tinggi yaitu di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.Responden (pegawai) terkait kebijakan 5 hari kerja pada setiap item kuesioner yang berjumlah 20 item rata – rata terbanyak pada pilihan 4, yang berarti kecenderungan setuju terkait kebijakan 5 hari kerja.Hasil analisis dari keyakinan atas (1) kualitas layanan akademik (service quality), (2) kualitas perkuliahan (teaching and learning quality), serta (3) waktu keterpenuhan pelaksanaan kegiatan pengembangan diri, dengan penuh kesadaran mahasiswa menyetujui kebijakan penerapan lima hari kerja yang akan diterapkan oleh Universitas PGRI Semarang. Keyword: SWOT, service, learning, teaching

Item Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Ika Lutfi Aulianti
Date Deposited: 23 Jan 2018 01:00
Last Modified: 23 Jan 2018 01:00
URI: http://eprints.upgris.ac.id/id/eprint/205

Actions (login required)

View Item View Item